PELANTIKAN KKG PAI KABUPATEN SIDOARJO DENGAN SK BERSAMA KAKANKEMENAG DAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KAB. SIDOARJO
|
Pelantikan pengurus KKG PAI Sidoarjo masa bakti 2013-2017 |
Patut diacungi jempol
bahwa guru pendidikan Agama Islam pada sekolah umum mempunyai dua
pimpinan yakni Kepala Dinas Pendidikan dan Kepala Kantor Kementerian
Agama, pemberkasaan pengajuan sertifikasi sampai pencairan dana
sertifikasi bagi guru Agama Islam pengurusannya melalui seksi PAIS Kantor Kementerian Agama .
Guna untuk kelancaran tugas-tugas yang diemban para guru PAI
pada sekolah umum telah dibentuk kepengurusan dengan diterbitkan SK
bersama dua pimpinan yakni Kepala Kementerian Agama dan Kepala Dinas
pendidikan Kab Sidoarjo tentang kepengurusan, dari tingkat PAUD sampai SLTA. Kepala Dinas Pendidikan sidoarjo Agoes Boedi Tjahjono, MM, pada hari kamis tanggal 22/8 telah mengukuhkan tim pengembang, FKG TK, KKG PAI SD, MGMP PAI SMP, MGMP PAI SMA, MGMP PAI SMK masa bakti 2013 – 2017 bertempat diaula kemenag , hadir DPRD komisi D, ketua dewan pendidikan, ketua PGRI, dengan jumlah undangan 200 orang.
Melalui acara ini dirasa semakin akrap dan senergi kita dengan Dinas
Pendidikan tidak ada rasa di nomor duakan anatara madrasah dengan
sekolah umum , dua kementerian saling membutuhkan saling asah dan asuh,
kalau dulu mungkin kemenag dianggap sebelah mata atau dianaktirikan
namun saat ini hilang persepsi semacam itu.
Dengan terbentuknya forum semacam ini Kepala Dinas Pendidikan dalam
kata sambutannya mengingatkan pada semua pengurus hendaknya setelah
dikukuhkan jangan terus tidur, namun kita berkewajiban untuk menjadi
suri tauladan dan menjaga nama lembaga jangan suka menuntut haknya saja
namun kewajiban-kewajiban harus dilaksanakan sesuai dengan Tupoksi
sekaliguas professional, karena kurikulum 2013 ini dituntut menjadi
karakter yang berproduktif, inovatif, serta berkwalitas, disamping juga
mampu menjalin wadah yang efektif untuk memperkuat tali silaturrahmi
dan meningkatkan kesejahteraan antar anggota.
Kepala Kantor Kementerian Agama Drs M Nur Sjamsudin AM, M.Si dalam
sambutannya menyampaikan bahwa acara ini adalah menyatukan visi misi
guna untuk meningkatkan pendidikan di kab Sidoarjo, tugas yang
diembankan pada kepengurusan masa bakti 2013 – 2017 ini lebih berat dan
kedepan harus lebih bagus , pada kesempatan ini bapak dari 3 putra ini
menyampaikan bahwa acara ini sangat cocok sebagai ajang silaturrohmi,
ajang koordinasi, ajang singkronisasi.
|
Suasana pelantikan KKG PAI Kabupaten Sidoarjo Masa Bakti 2013-2017 |
STRUKTUR
KEPENGURUSAN KKG PAI KABUPATEN SIDOARJO
Pelindung : - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten
Sidoarjo
Kepala Kantor Kementrian Agama
Kabupaten Sidoarjo
Pengarah : - Kabid
Tenaga PTK Dinas Pendidikan Kabupaten Sidoarjo
Kabid
TK/SD Dinas Pendidikan Kabupaten Sidoarjo
Kasi
PAIS Kementrian Agama Kabupaten Sidoarjo
Pembina : - Ketua
Pokjawas PAI Kementrian Agama
Ketua
KKKS SD Negeri dan Swasta
Ketua
Paguyuban KUPTD Cabdin Pendidikan Kab.Sidoarjo
Nur
Kholis, M.Pd.i
Ketua : Drs.
H. Miftah, M.Pd.i
Wakil Ketua I : H. Abdul Mujib MR, S.Ag
Wakil Ketua II : Burhanuddin,
M.Pd.i
Sekretaris : H.
Akhmad Thohir, S.Pd.i
Wakil Sekretaris : Joko
Wahyudi, S.Ag
Bendahara : H.
Abdul Mudjib, M.Pd.i
Wakil Bendahara : Fitri,
M.Pd.i
Seksi-Seksi
A.
Seksi Pendidikan
dan Pelatihan
-
Khusnul Makarim,
S.Pd.i
-
Hestin Sukesih,
M.Pd.i
B.
Seksi Organisasi
dan Humas
-
Sajari, S.Pd.i
-
Moh.Irfan, S.Ag
C.
Seksi Dakwah dan Sosial
- Drs. Sofwan
- Mahmudah, M.Pd.i
D. Seksi Kesiswaan dan Rohani Islam
-
Mahsun, S.Pd.i
-
Dewi Marhumah,
M.Pd.i